Babinsa Mamberamo Karya Bakti Bersihkan Jalan Kampung

    Babinsa Mamberamo Karya Bakti Bersihkan Jalan Kampung

    MAMBERAMO RAYA - Kerjasama TNI-AD dengan masyarakat terus digencarkan oleh pihak Kodim 1712/Sarmi. Sinergitas itu, dilakukan melalui berbagai cara, salah satunya melalui karya bakti, Jumat (23/09/2022).

     

    Sasaran karya bakti kali ini, adalah Kampung Tiri yang berada di Distrik Mamberamo Hulu, Kabupaten Mamberamo Raya, Papua.

    Di lokasi itu, terlihat Babinsa bersama warga bergotong-royong membersihkan jalan yang ada di Kampung tersebut. Rumput-rumput liar pun tak luput dari adanya karya bakti itu.

     

    Dandim 1712/Sarmi, Letkol Inf Emanuel Setyo Kristiawan mengatakan, karya bakti tersebut seakan menjadi kewajiban yang harus dilakukan oleh Babinsa di wilayah teritorialnya.

    Adanya Babinsa, kata Dandim, harus bisa menjadi pelopor di masyarakat. “Apalagi, kalau menyangkut kepedulian lingkungan. Babinsa harus bisa jadi garda terdepan, ” pungkasnya. (***)

    mamberamo raya
    Updates.

    Updates.

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil Mamberamo Hilir Bantu Warga...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Tangani Kasus Pengerusakan Kantor...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Menjaga Hubungan Baik Dengan Warga Binaan, Babinsa Pos Ramil Elelim Kodim 1702/Jayawijaya Laksanakan Komsos 
    Memberikan Rasa Aman, Pabung Mamberamo Tengah Pimpin Pengamanan Kampanye 
    Kasdim 1702/Jayawijaya Hadiri Rakor Jelang Pilkada Serentak 2024
    Pasipers Kodim Jayawijaya Hadiri Rapat Terbuka Senat Universitas Amal Ilmiah Yapis Wamena

    Ikuti Kami